Bec News BEC BSI

Cara Meraup Untung melalui Instagram

Terbit : 2016-11-17 | Jam : 20:15:47 WIB | Dibaca : 1181 kali.

Instagram merupakan salah satu social media yang sangat digandrungi anak anak remaja saat ini. Apalagi sekarang muncul banyak sekali artis artis endorsement yang kerjanya hanya memposting foto tetapi bisa meraup keuntungan dari pengusaha-pengusaha olshop. Tentu hal ini bisa kita manfaatkan untuk mencari keuntungan bahkan tanpa memerlukan modal usaha untuk mengawalinya. Nah berikut ini adalah beberapa tips menjadi artis selebgram agar teman teman bisa mendapatkan endorse

1. Profil Ciamik

Perhatikan foto profil dan bio mu. Apakah sudah menarik? Buatlah sekreatif dan se catchy mungkin. Tetapi apa yang di tampilkan harus tetap benar dan jangan bohong ya:D

Bosen dengan foto sendiri? Boleh kok pasang foto kaki di pasir, atau foto ala ala tumblr. Asal jangan foto artis korea, edit sana sini dan kalian ngaku ngaku itu kalian

Dan jangan lupa cantumkan contact kalian agar mereka yang ingin endorse bisa langsung menghubungi kalian. Optimis aja dulu yaaa

 

2.Foto Niat

Setelah mengamati sekian banyaknya akun Instagram, bisa disimpulkan rata-rata foto mereka bisa dibilang foto yang niat

Ada selebgram yang memang hobi motret dan punya kamera canggih. Ada juga, selebgram yang cuma motret pake kamera handphone dengan skill yang standar, tapi subjek atau propertinya selalu menarik. Malah ada yang sengaja bikin senorak mungkin tapi malah jadi kocak.  

Maka pikirkan konsep foto dan video yang ingin kamu tampilkan. Lalu, ambil beberapa jepretan, jangan hanya sekali supaya kamu bisa memilih hasil yang paling bagus

3. Rajin Posting

Walau postingannya keren, akun kalian tidak akan dilirik kalau update hanya tiap bulan purnama. So, eksistensi dan konsistensi mesti dijaga. Oya, jangan lupa cantumkan tags yang mendukung, tapi jangan overused.

4. Be a followers magnet

Dengan menjalankan poin 1 sampai 3, otomatis followers kamu biasanya akan bertambah. Then, go further! Tag dan mention orang, tempat atau brand yang terkait dengan dengan postingan kamu. Dan sebisa mungkin balas komentar yang masuk.

Kalau jumlah followers udah lumayan, kamu bisa bikin giveaway kecil-kecilan. Pasti follower kamu bakal hepi. Hal ini sekaligus akan menarik massa lebih besar. Akun kamu pun akan terkesan lebih bonafid

5. Berikan sesuatu yang berguna

Nah, hal ini sebenarnya lebih penting daripada bagi-bagi hadiah giveaway. Berikanlah sesuatu kepada followers lewat postingan kita secara rutin. Nggak perlu yang berat. Bisa berupa info tempat, tips, meme kocak, kutipan inspiratif, gambar yang menarik atau hal-hal lain yang “sesuatu” banget.    

6. Meskipun kamu termotivasi menjadi seorang selebgram, tetaplah selalu menjadi apa adanya. Nggak perlu, lah, bergaya bak artis ibu kota kalau itu memang bukan gaya kamu. Apalagi merasa paling bener, paling kece dan paling oke di antaraInstagrammers lain

Image 06